Batu Bara, mediareportasetipikor.com - Maju mundurnya suatu daerah tidak terlepas dari peran serta para awak media. Pers berperan mencerdaskan masyarakat agar lebih kritis terhadap situasi yang terjadi. Karena itu, pers tidak hanya sebagai bagian dari alat pembangunan, tapi merupakan mitra strategis dalam menjalankan program pembangunan.

Demikian sambutan Bupati Batu Bara Ir.H. Zahir, MAP saat membuka musyawarah daerah (Musda) ke V PWI Batu Bara di MPH Tanjung Gading Kecamatan Sei Suka Kab. Batu Bara, Kamis (28/11/2019).

Terkait Musda, Bupati mengakui keberadaan PWI sebagai wadah tempat berkumpulnya insan-insan pers memiliki arti yang sangat penting bagi Pemerintah Kab. Batu Bara.

Sebagai mitra publikasi kegiatan pemerintahan, pembangun-an dan kemasyarakatan. Sebab pers adalah alat utama dalam mensosialisasikan, mempromosikan, mendorong, mensukseskan, mengkritisi, sekaligus memantau aktivitas pembangunan.

Ditambahkan Bupati, sebagai organisasi pers terbesar di Indonesia, PWI juga diharapkan berdiri di garis depan dalam mendukung setiap gerak pembangunan di negeri ini. “Karena itu, semua pihak berharap agar PWI memiliki program kerja efektif guna mendorong hadirnya karya–karya jurnalistik yang berkualitas. Dengan demikian PWI mampu menghadirkan wartawan – wartawan profesional”, harap Bupati.

Bupati juga berharap agar Ketua PWI terpilih nantinya dapat membuat terobosan baru dan memperkuat visi dan misi sasaran dunia pers dalam mengembangkan profesionalitas serta martabat insan pers yang terukur, terencana dan komperhensif serta dapat berkomunikasi baik dengan pemerintah dan masyarakat.

Pada Musda V PWI Batu Bara yang mengagendakan pemilihan Ketua PWI Batu Bara sebanyak 8 anggota PWI Batu Bara yang memiliki hak suara menggunakan hak pilihnya.

Pada pemilihan yang dipandu PWI Sumatera Utara, perolehan suara Alfian 5 suara, Guntur Sinaga memperoleh 2 suara dan 1 suara batal sehingga Alfian dinyatakan terpilih sebagai Ketua PWI Batu Bara masa bakti 2019-2022.

Terpilihnya Alfian sebagai Ketua PWI Batu Bara kali ini merupakan masa bakti kedua. Pembukaan Musda V PWI Batu Bara juga dihadiri Kapolres Batu Bara AKBP Robin Simatupang, SH. M.Hum dan pimpinan OPD jajaran Pemkab Batu Bara, media cetak dan elektronik. (J.MK)
Share To:

Media Reportase Tipikor

Post A Comment:

0 comments so far,add yours