Karo, media reportasetipikor.com - Penganiayaan dan pembacokan yang mengakibatkan meninggal dunia terjadi di Desa Ajinembah Kecamatan Merek Kab. Karo, Senin malam (20/04/2020) sekitar pukul 22.15 Wib di kedai kopi Julkarnaen Ginting.
Sesaat sebelum kejadian korban Jupri Perangin -angin sedang duduk di bale- bale kedai kopi milik Julkarnaen Ginting, tanpa diduga pelaku Moran Sinuraya 28 tahun pekerjaan bertani dan Roy Sinuraya 30 tahun pekerjaan bertani datang menghampiri korban, tanpa basa basi kedua pelaku langsung membacok tubuh korban dan seketika itu jatuh tersungkur di teras rumah sebelah kedai kopi tersebut.
Setelah selesai membacok korban, ke dua pelaku pada saat itu mengancam masyarakat yang mencoba melerai sambil mengucapkan "jangan mendekat", lalu kedua pelaku melarikan diri, pada saat itu juga masyarakat melarikan korban ke RSU Kabanjahe. Tetapi sesampainya di RSU Kabanjahe dokter menyatakan bahwa korban sudah meningal dunia.
Pada malam itu juga tim Satreskrim Polres Tanah Karo, dibantu Kanit Reskrim Polsek Tiga Panah, IPDA Pernando Manik, S.H beserta anggotanya langsung mengejar kedua pelaku pembacokan.
Tak berapa lama tim Satreskrim Polres Tanah Karo di bantu Reskrim Polsek Tiga Panah berhasil menangkap pelaku dan pelaku juga mengakui perbuatanya yang telah melakukan pembacokan terhadap korban hingga meninggal dunia. Selanjutnya pelaku dibawa ke Polres guna pengusutan lebih lanjut. (Charles Sitanggang)
Post A Comment:
0 comments so far,add yours