Belawan, mediareportasetipikor.com – Danyon Marhanlan I Belawan Letkol Marinir James G Munthe, M.Tr Hanla menggelar upacara apel khusus dalam rangka penyerahan piagam kepada atlet berprestasi dan pelatih renang Tigaras, dayung Tigaras dan atlet Marines Shooting Club Medan serta awak media pendukung kinerja Marinir Pertahanan Pangkalan I Belawan.
Apel khusus Danyon Marhanlan I Belawan dilaksanakan di lapangan Apel Sarang Petarung Yonmarhanlan I Belawan, Jalan Serma Hanafiah No 1, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan Belawan, Provinsi Sumatera Utara, Senin (25/11/2019) sekira pukul 09.00 Wib.
Danyon Marhanlan I Belawan Letkol Marinir James G Munthe, M.Tr Hanla dan komandan apel khusus Dalkima Kapten Amriadi Lubis, bertindak sebagai pimpinan apel.
Gelar upacara apel khusus tersebut turut dihadiri Kolonel Marinir Arif Prasetyo Purwoko, S.E., M.M., M.Tr(Hanla), LO TNI AL Kodam I Bukit Barisan, Pasi Ops Yonmarhanlan I Belawan Mayor Teguh Kristianto Dwisaputro, M.Tr Hanla,SE, Kasi Intel Yonmarhanlan I Belawan Kapten Robby Barus dan seluruh prajurit Yonmarhalan I Belawan, MSC, Komunitas Sahabat Marinir serta awak media.
Danyon Marhanlan I Belawan Letkol James Munthe dalam amanahnya menyampaikan,"dalam satu tahun setengah saya menjabat sebagai Danyon Marhanlan I disini, untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada seluruh prajurit bahwa seluruh kegiatan tugas dan tanggung jawab yang dibebankan kepada saya ini semua dapat terlaksana dengan baik,"saya tidak ada apa-apanya kalau kalian tidak ada,"kita sama-sama prajurit, saya hanya dikasih amanat untuk memimpin Bataliyon ini," ucap Letkol James Munthe dengan tegas.
Lebih lanjut Danyon Marhanlan I Belawan mengatakan,"Korps Marinir harus selalu kompak dalam melaksanakan tugas, selaku manusia Saya memohon maaf kepada seluruh prajurit Yonmarhanlan I Belawan, apabila ada tutur kata, sikap dan tindakan saya yang kurang berkenan di hati saudara-saudara sekalian," ungkap Danyon marhanlan I Belawan.
Ditambahkannya,"saya juga mengucapakan selamat kepada seluruh prajurit Yonmarhanlan I khusunya tim renang dan dayung serta pelatih dimana kita sudah mengikuti 3 event yakni, 1. Renang dan Dayung di Tigaras Simanindo. 2. Lomba Renang dan Dayung di Lampung. 3. Renang dan Dayung di Samosir, dan untuk Marine's shooting Club (MSC), sudah juga mengucapkan terimakasih banyak atas prestasi yang telah diraih dalam kurun tahun sudah meraih prestasi luar biasa, harapan saya kedepannya semoga prestasi dapat diraih baik Nasional maupun Internasional,"pungkasnya.
Apel khusus ditutup dengan do'a kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan Mars Yonmarhanlan I dan laporan upacara bahwa uparacara sudah selesai serta fhoto bersama perwira dengan para prajurit Marhanlan, tim renang dan Dayung, MSC serta Komunitas Sahabat Marinir. (Nelson Siregar)
Post A Comment:
0 comments so far,add yours